Babinsa Budeng Pantau Tradisi Mepepada Jelang Karya Ngenteg Linggih


Jembrana - Babinsa Desa Budeng, Serka I Gede Semara Putra Wijaya dari Koramil 1617-01/Negara, melaksanakan pemantauan kegiatan mepepada hewan yadnya pada hari Rabu (16/4/2025) di Pura Gede Budeng. 


Kegiatan ini merupakan bagian dari persiapan Karya Ngenteg Linggih yang akan dilaksanakan di Desa Budeng, Kecamatan Jembrana, Kabupaten Jembrana.

Mepepada merupakan tradisi penting dalam rangkaian upacara keagamaan di Bali. Prosesi ini melibatkan pengarakan hewan-hewan yang akan dikurbankan secara simbolis menuju tempat upacara. Iringan gamelan dan berbagai perlengkapan upacara turut memeriahkan tradisi ini, yang bertujuan untuk menyucikan hewan-hewan korban sebelum dipersembahkan.


Dalam pelaksanaan pemantauan, Serka I Gede Semara Putra didampingi oleh Bhabinkamtibmas Aiptu I Wayan Suwadi. Keduanya bersinergi dalam mengamankan jalannya kegiatan, termasuk mengatur lalu lintas di sekitar lokasi upacara.


Kegiatan mepepada ini dihadiri oleh sekitar 50 orang, termasuk Perbekel Desa Budeng, staf desa, perwakilan dinas terkait, serta para Kelian Adat dan Kelian Dinas se-Desa Budeng. Seluruh rangkaian acara berlangsung dengan aman dan lancar.


Pemantauan yang dilakukan oleh Babinsa ini merupakan wujud dukungan TNI terhadap kegiatan adat dan keagamaan yang ada di wilayah binaannya, sekaligus memastikan kelancaran dan keamanan acara demi suksesnya Karya Ngenteg Linggih di Desa Budeng. ***

BACA JUGA

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama